Lovebird Gigit Ruji Ketika Ngekek Panjang, Ini Cara Mengatasinya
Lovebird menjadi burung yang sering dipelihara. Selain memiliki bulu yang indah dan berwarna warni. Burung ini juga memiliki suara merdu. Untuk perawatanya memang cukup sulit. Apalagi anda ingin mendapatkan kualitas terbaik. Ada beberapa yang sering gigit ruji, pada saat ngekek. Tentunya ini akan menjadi masalah sendiri. hal ini bisa disebabkan oleh over birahi, kebiasaan, karakter atau perawatan yang buruk. Oleh karena itu kita akan membahas tentang cara mengatasi love bird gigit ruji ketika ngekek panjang.
Cara Mengatasi Lovebird Gigit Ruji Ketika Ngekek Panjang
Kurangi Pemberian EF
Kalau kebiasaan menggigit ruji karena over birahi, anda harus mengurangi
pemberian EF atau jangan memberikanya sama sekali. Jenis Efnya antara lain
jagung muda, kangkung, cangkang kerang. Kenari set, asinan dan lainnya. karena
EF itu akan membuat birahi semakin naik. Anda harus bisa mengontrol pemberian
EF dengan baik. porsinya harus tepat. berapa banyak yang harus diberikan,
supaya seimbang.
Mandikan Air Es
Supaya kebiasaan itu hilang, anda bisa memandikannya dengan air es. Bukan air yang dicampur dengan es, tapi air es yang diambil dari lemari pendingin. Frekuensinya lebih banyak dibandingkan biasanya. Misal biasanya hanya 2 kali, anda bisa memandikan 3 kali dalam sehari. Pada pagi, siang dan sore hari. bisa juga menambahkan malam harinya. Ini akan membuat birahi burung cepat turun dan membuat bulunya semakin indah. kalau sudah normal, anda bisa memandikan dua atau satu kali dalam sehari.
Sebelum mandi, jangan lupa untuk melakukan pengembunan
terlebih dahulu. supaya bisa menyesuaikan suhu badannya.
Ubah Posisi Tangkringan
Cara mengatasi love bird gigit ruji selanjutnya adalah mengubah posisi
tangkringan. Anda harus membuat posisi tangkringan yang tepat. misalnya model
atas bawah, model sejajar, silang, satu dan bentuk lainnya. pastikan bentuk
itu, tidak membuat lovebird mengigit jeruji ketika ngekek. Jadi setiap burung
memang memiliki setingan yang berbeda-beda.
Kawinkan
Kalau memang masih melakukan kebiasaan itu, cobalah untuk mengawinkannya.
Mungkin birahi burung memang sedang sangat tinggi dan ingin kawin. Pada saat
mengawinkan, harus dilakukan dengan benar. Jangan asal mengawinkan begitu saja.
karena bisa mempengaruhi performa burung nantinya. Anda bisa meletakan di
kandang dekat lawan jenis. Biarkan saling menggoda dan kalau cocok anda bisa
mulai mengawinkannya.
Ubah Karakter Dan Hilangkan Kebiasaan Buruk
Ini menjadi cara yang sangat penting. Untuk menghilangkan kebiasaan buruk itu,
anda bisa mengalihkannya ke hal lain. Bisa dalam bentuk suara master. Caranya
memang cukup sulit, apalagi hal itu sudah menjadi kebiasan dari sang burung.
Anda bisa melatihnya sedikit demi sedikit. Karena bluebird termasuk jenis
burung yang dapat dilatih. Mungkin butuh waktu lama, tapi kalau dilakukan
dengan telaten, akan membuat kebiasaan buruk dan karakter itu hilang.
Itulah beberapa cara mengatasi love bird gigit ruji yang bisa anda lakukan.
Merawat burung ini memang butuh perjuangan, tapi jika anda bisa merawatnya
dengan baik. bisa menghasilkan burung yang berkualitas, memiliki bulu indah dan
bersuara merdu. Tentunya hal ini yang diinginkan oleh semua pecinta burung love
bird. Jangan lupa untuk memilih bakalan lovebird yang berkualitas atau
anakan yang bagus. sehingga tidak sulit dalam proses perawatannya. Sekian
artikel kali ini, semoga bermanfaat.
Post a Comment for "Lovebird Gigit Ruji Ketika Ngekek Panjang, Ini Cara Mengatasinya "
Post a Comment