Download Suara Anis Kembang Gacor Mp3 Durasi Panjang
Download Suara Anis Kembang Gacor Mp3 Durasi Panjang - Gaya kicauan yang biasa di sebut rock n roll dan suara kicauan lainnya yang mampu dikeluarkan oleh burung anis kembang menjadikan pecinta burung kicauan ingin memeliharanya.
Namun, tentunya untuk bisa mencapai suara kicauan yang berkualitas butuh perawatan yang tepat, termasuk melakukan mastering.
Selain itu, dalam hal perawatan burung anis kembang terkadang terdapat kendala lain, seperti burung macet bunyi dan stress. Maka dari itu, admin telah menyediakan suara anis kembang betina sebagai terapi untuk mengembalikan ke kondisi terbaiknya.
Jadi, selain menyediakan suara masteran anis kembang dengan suara gacor , burungkacer.com sediakan juga suara betina yang bisa digunakan, jika sewaktu-waktu anis kembang kalian mengalami macet bunyi atau stres.
Cara Membuat Anis Kembang Bersuara Ngeroll
Burung anis kembang punya suara kicauan yang lantang dengan ciri khas lagu-lagunya yang ngeroll. Hal inilah yang menjadikan banyak kicaumania tertarik untuk memeliharanya di rumah, apalagi suaranya yang keras itu dapat menjadi masteran maupun pemancing bunyi. Berikut tips membuat anis kembang ngerock’n roll.
Anis kembang yang mampu bersuara ngerol adalah yang berjenis kelamin jantan. Oleh karena itu, pastikan burung yang Anda rawat itu benar-benar burung jantan dan bukan bakalan/bahan, karena untuk menjadikan anis kembang bersuara rock’n roll dibutuhkan burung yang sudah birahi dan rajin ngeplong / bersuara kencang.
Ada banyak cara membuat burung anis kembang terpancing untuk mengeluarkan suara ngerollnya, salah satunya adalah ditempel burung betina yang sudah birahi / lenjeh. Ciri-ciri betina lenjeh adalah mengeluarkan suara mendesir sambil menggetar-getarkan kedua sayapnya / ngeleper.
Metode pengecasan dengan betina lenjeh umumnya membutuhkan waktu, tetapi kalau sudah cocok maka anis kembang jantan akan langsung ngerock’n roll begitu dipisahkan dengan pasangannya itu.
Ada dua metode pengecasan dengan betina lenjeh, yaitu:
- Ditempel betina sepanjang waktu, sampai anis kembang jantan mulai keluar birahinya.
- Ditempel betina setiap malam, pada pagi harinya betina dipisahkan dalam jarak yang berjauhan.
Hal penting yang harus diperhatikan dalam perawatan anis kembang cepat ngerok’n roll adalah mengatur birahi burung jantan. Burung jantan dibiarkan naik birahinya dengan cepat, tetapi tidak membuatnya over birahi (OB). Kondisi inilah yang akan memicu burung langsung bersuara ngeroll.
Selain ditempel betina lenjeh, membuat anis kembang ngerock’n roll juga dapat dilakukan dengan melakukan pola rawatan / settingan yang tepat, seperti berikut ini:
- Memainkan setelan pakan extra (EF) yang terdiri dari jangkrik dan kroto setiap harinya. Cobalah berikan jangkrik dalam jumlah minimalis di hari pertama, setelah itu pantau perilakunya. Jika belum ada perubahan, porsi jangkrik bisa ditambahkan dalam perawatan berikutnya, sambil tetap mengamati perilakunya. Ketika jumlah jangkrik dirasa pas, maka burung akan terlihat perubahannya, seperti jadi lebih aktif dan lebih sering mengeluarkan suaranya.
- Untuk mendongkrak birahi bisa juga diberikan cacing tanah sebanyak 2-3 ekor setiap pagi. Kandungan protein dalam cacing tanah dapat meningkatkan birahinya dengan cepat, namun cacing tanah juga mengandung banyak air sehingga burung tidak akan mudah over birahi. Sifatnya yang berbeda dari jangkrik maupun ulat hongkong itulah yang membuat cacing tanah cukup disukai sebagai pakan tambahan (EF) untuk semua jenis burung anis / cacing.
- Multivitamin bisa diberikan terutama untuk burung anis kembang yang belum gacor dan ngerol. Pemberian multivitamin seperti unyuk membantu meningkatkan stamina, mental, dan daya tahannya sehingga burung jadi lebih aktif, sehat, dan tetap bersemangat setiap harinya. Dengan kondisi tersebut, anis kembang pun akan terpancing untuk lebih rajin berbunyi.
- Pola rawatan lain yang harus diperhatikan adalah pengembunan yang rutin, mandi secara teratur terutama di pagi hari setelah matahari terbit, dan penjemuran yang berlangsung selama 30 menit.
Oke, itulah tips dan settingan membuat anis kembang ngerock’n roll.
Kumpulan Suara Burung Anis Kembang
Suara Anis Kembang Gacor | DOWNLOAD
Kicau Anis Kembang Ngerol | DOWNLOAD
Suara Burung Anis Kembang | DOWNLOAD
Suara Anis Kembang Betina | DOWNLOAD
Masteran Anis Kembang
Masteran anis kembang v2 |Download
Audio Anis Kembang Ngerol V2 | Download
Audio Anis Kembang Ngerol V3 | Download
Suara Terapi Anis Kembang
Suara kembang betina v1 | DownloadSuara kembang betina v1 |Download
Suara kembang betina v1 |Download
Cara Memaster Anis Kembang dengan Mp3
Selain menyediakan kumpulan suara anis kembang, agar kalian tidak sia-sia memutar suara masterannya, maka bisa menyimak terlebih dahulu tentang cara melakukannya. Karena, soal memutar suara anis kembang, bukan sedekar memutar, butuh memilih waktu yang tepat, karena setiap kondisi burung siap untuk mendengarkan suara masteran.
- Jangan memutar suara masteran anis kembang, ketika burung sedang aktif, karena burung tidak akan fokus untuk mendengarkan suara masteran dan akan sibuk membalas kicauannya
- Master anis kembang ketika fajar hari setelah beristirahat. Siang,malam dan sore hari. Namun pastikan burung banyak menghabiskan waktunya untuk bermalas-malasan
- Gunakan waktu mabung burung untuk memaster, karena burung banyak menghabiskan waktunya untuk beristirahat selama beberapa minggu dan burung akan bisa fokus mendengarkan kicauan masterannya
- Jangan master burung ketika dalam keadaan lapar
- Volume jangan terlalu keras, sebisa mungkin setting dengan volume sedang
- Simpan sumber suara di bawah sangkarnya
- Jangan terlalu keras memutar suara masteran, karena bisa membuat anis kembang menjadi tidak nyaman dan stres
- Pastikan lingkungan yang nyaman dan jauh dari gangguan kucing, anjing, tikus dan hewan lainnya yang bisa menggangu burung
- Hindari memaster di tempat yang terlalu berisik, seperti suara kendaraan, suara hewan, suara manusia dan suara lainnya
Post a Comment for "Download Suara Anis Kembang Gacor Mp3 Durasi Panjang"
Post a Comment